Profil Pusat Anestesi
Bertanggung jawab terhadap keselamatan dan keamanan, bersama dengan pasien selama 24 jam
Sistem Pembiusan yang Aman Rumah Sakit Operasi Plastik id
Rumah Sakit id memiliki tim medis spesialis jurusan pembiusan dan penanganan rasa sakit yang selalu berada di samping pasien selama proses operasi, mulai dari sebelum hingga setelah operasi dan pasca pemulihan demi keselamatan dan keamanan pasien. Selain itu, lingkungan operasi yang aman didukung oleh kontrol keamanan selama proses operasi yang dilangsungkan dengan fasilitas tercanggih yang mengawasi kondisi keadaan pasien.
Sistem pembiusan yang optimal
Dengan adanya staf tim medis ahli spesialis pembiusan dan penanganan rasa sakit, kondisi kesehatan pasien dari sebelum hingga sesudah proses operasi terawasi secara terus menerus. Proses pembiusan juga dilakukan secara ekslusif dibawah 1 penanggung jawab selama proses operasi berlangsung sehingga sistem pembiusan bekerja maksimal.
Pengaturan operasi yang aman
Penggunaan sistem aseptic air shower yang digunakan di rumah sakit universitas dilakukan untuk mensterilisasi hingga 99,9% sebelum memasuki ruangan operasi, dan sistem pengawasan terpusat yang mengawasi proses berjalannya operasi dan kondisi keadaan pasien secara double, triple check sehingga operasi dapat dijalani dengan aman.
Sebelum Operasi
Melalui konsultasi sebelum operasi, kondisi pasien dievaluasi untuk memilih sistem pembiusan yang tepat
Kondisi setiap pasien dapat berbeda-beda sama halnya dengan wajah tiap orang yang berbeda-beda. Lewat evaluasi kondisi pasien, sistem pembiusan yang sesuai dengan pasien dipilih agar operasi dapat berjalan dengan aman
Selama Operasi
Ruang persiapan pembiusan
Banyak pasien yang takut dan tegang pada detik-detik sebelum operasi. Untuk itu, Rumah Sakit Operasi Plastik id menyediakan ruang persiapan untuk pembiusan. Di tempat ini, pasien bertemu dengan suster dan dokter ahli spesialis pembiusan dan penanganan rasa sakit yang menjadi penanggung jawab terhadap dirinya, dan pembiusan dilakukan setelah seluruh persiapan selesai.
1 orang penanggung jawab pembiusan selama operasi berlangsung
Keselamatan pasien dijaga oleh satu dokter ahli spesialis pembiusan sebagai penanggung jawab yang terus mengevaluasi dan mengawasi kondisi pasien dan penanganan rasa sakit selama proses operasi dari sebelum, selama operasi berlangsung, hingga setelah operasi dan pemindahan ke ruang pemulihan.
Setelah Operasi
Ruang pemulihan yang ekslusif untuk pasca operasi
Tersedia ruang pemulihan di setiap wilayah operasi di Rumah Sakit Operasi Plastik id. Dengan adanya perawat ahli yang terus terlibat dalam proses operasi hingga menemani di ruang pemulihan, proses perawatan diberikan secara terfokus secara satu persatu hingga proses pemulihan berakhir untuk kemudian dipindahkan ke ruang rawat inap.
Ruang rawat inap yang luas dan nyaman
Ruang rawat inap yang dilengkapi dengan alarm pendeteksi kebakaran, komputer dan fasilitas hiburan lainnya untuk kemudahan dan kenyamanan proses pemulihan.
Kontrol oleh dokter spesialis pembiusan dan penanganan rasa sakit setelah operasi
Pemantauan oleh dokter spesialis pembiusan dan penanganan rasa sakit setelah operasi, untuk memeriksa kondisi pasien dan berusaha untuk menghilangkan rasa tidak nyaman sekecil apapun.